Kiat Sukses Hidup Bahagia “Aja Sok Gawe Ala Ing Liyan Apa Alane Gawe Seneng Ing Liyan” (Jangan suka mencelakakan orang lain Apa salahnya membuat senang orang lain) Nasihat berbahasa Jawa Ngoko itu sengaja saya pasang di salah satu tembok, tepat diatas mimbar pasamuan Padepokan Setia Hati Terate, Jl. Merak Nambangan Kidul, Kota Madiun. Sebuah nasehat yang mudah dicerna-karena kalimat-kalimatnya sendiri memang disusun dengan kata-kata sederhana. Namun, satu hal yang patut disadari, bahwa tidak mudah kita melakukannya. Alasan mendasar, di dalam jiwa kita, terdapat gejolak nafsu yang menuntut pemenuhan-pemenuhan atas kemauan dan kehendak. Atau ego. Apalagi, ketika mau dan tidak mau kita harus bersaing ditengah era globalisasi. Persaingan yang memicu polemik, konflik, dilema, membuahkan risiko-risiko dan ketidakpastian. Tidak jarang, kerasnya persaingan itu, bahkan, merambah pergeseran nilai. Dari nilai-nilai kesatuan pranatan ragawi, hingga menyentuh kisi-kisi kesentosaan rokhani. Yang